Go

Go

Go

Go

Tulis teks

Go

Tulis teks

Minggu, 03 September 2023

FIFGROUP Ajak Masyarakat Gelar Lomba, Sambut HUT RI ke-78 se-Indonesia


Siaran Pers  

17 Agustus 2023                 

Kim Kemayoran: Riuh rendah seruan kemerdekaan bergaung di segala sudut Indonesia hari ini. Merayakan hari tepat 78 tahun yang lalu, Bendera Pusaka Sang Saka Merah Putih berkibar untuk pertama kalinya di bumi pertiwi Indonesia menandakan lepasnya Nusantara dari belenggu penjajahan.


Sejalan dengan tema HUT RI ke-78 tahun yaitu “Terus Melaju untuk Indonesia Maju”, 

PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk dan bagian dari Astra Financial mengajak warga RW 04 Kelurahan Kemayoran, kecamatan Krembangan Kota Surabaya, yang berada di sekitar kantor cabang FIFGROUP seluruh Indonesia untuk bersama-sama merayakan dan meramaikan gempita kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun, untuk menumbuhkan jiwa semangat untuk terus maju bagi negara tercinta.


Kegiatan yang merupakan bentuk dukungan FIFGROUP dalam memberikan dampak positif kepada masyarakat dan komunitas ini akan dilakukan pada tanggal 17 Agustus - 30 Agustus 2023 di 237 cabang FIFGROUP se-Indonesia dengan bentuk kegiatan lomba panjat pinang dan 3 jenis lomba lainnya menyesuaikan kondisi masyarakat dan cabang masing-masing wilayah.


Melalui 3 Aspek Strategi Sustainability (keberlanjutan), yaitu Portofolio, People dan Public Contribution, FIFGROUP melakukan program berkelanjutan yang memberikan manfaat serta dampak positif kepada masyarakat dan komunitas. Di poin Public Contribution, terbagi dalam 4 Pilar Corporate Social Responsibility (CSR) FIFGROUP, yaitu FIFGROUP Sehat, FIFGROUP Pintar, FIFGROUP Sejahtera, FIFGROUP Lestari, dan juga didukung dengan FIFGROUP Peduli.


Kegiatan HUT RI ke-78 tahun yang menjadi bagian dari program FIFGROUP Peduli ini menelan biaya total lebih dari Rp3 miliar yang disebar ke 237 titik cabang FIFGROUP.


Human Capital, General Support, and Corporate Communication Director FIFGROUP, Esther Sri Harjati menyampaikan : “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju. Tema HUT RI ke-78 tahun ini sejalan dengan semangat FIFGROUP untuk terus bertumbuh dan sustain, sekaligus berupaya untuk selalu hadir bagi masyarakat di seluruh Indonesia. Semoga dengan adanya kegiatan kebersamaan dengan masyarakat sekitar kantor cabang FIFGROUP, dapat menjadi pelekat yang erat antara perusahaan dan masyarakat, untuk hari ini hingga hari-hari ke depan.”


Kegiatan lomba dan kebersamaan ini dilakukan di area sekitar kantor  setelah cabang FIFGROUP melaksanakan upacara.


PT Federal International Finance (FIFGROUP) cabang Surabaya-Rajawali menyemarakkan FIFGROUP 17an bersama warga RW. 04 Kel. Kemayoran Kec. Krembangan Surabaya pada hari Minggu, 27 Agustus 2023 dengan rangkaian kegiatan bazar UMKM binaan, pameran 5 LOB 

FIFGROUP dan keseruan lomba Panjat Pinang, Balap Karung pakai Helm, Tarik Tambang dan Makan krupuk.

Berikut ini  keseruan lomba2 tersebut :


Tentang PT Federal International Finance: 

PT Federal International Finance merupakan anak perusahaan PT Astra International Tbk., yang bergerak di bidang usaha pembiayaan ritel khusus sepeda motor Honda yang diproduksi oleh PT Astra Honda Motor anak perusahaan PT Astra International Tbk. 


Tepat 1 Mei 2013 Perseroan melakukan proses rebranding dengan meluncurkan new identity berupa logo baru berbentuk sidik jari dan penyebutan nama perseroan menjadi FIFGROUP yang merupakan grup manajemen dari FIFASTRA untuk pembiayaan sepeda motor, SPEKTRA untuk pembiayaan elektronik dan perabot rumah tangga, DANASTRA melayani pembiayaan multiguna dan AMITRA yang melayani pembiayaan syariah. FIFGROUP merupakan perusahaan pembiayaan sepeda motor dan elektronik terbesar di Indonesia dengan 243 kantor cabang dan 378 Point of Service (POS), serta lebih dari 1.000 kios.


Social Media      

Facebook           : FIFCLUB

Instagram           : FIFCLUB

Twitter               : @fifclub

Youtube             : FIFCLUB

Website              : www.fifgroup.co.id


Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi : 

Robertus Benny Dwi Koestanto

Corporate Communication Deputy Division Head

e : robertus.bdkoestanto@fifgroup.astra.co




Kamis, 27 Juli 2023

Remas Masjid Miftahul Jannah Dalam Peringatan Hari Besar Islam 1 Muharram 1445 H diisi dengan Pemberian Santunan Anak Yatim

Kim Kemayoran 27/07/2023

Remas Masjid Miftahul Jannah Gresik PPI Surabaya, dalam memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H, mengadakan kegiatan yang diisi dengan ceramah agama dan pemberian santunan kepada anak - anak yatim, yang ada di wilayah RW 04 Gresik PPI, Kelurahan Kemayoran Surabaya.

Kedudukan anak yatim sangat istimewa di mata umat Islam. Maka tidak mengherankan jika sebagai umat muslim kita dianjurkan untuk memberikan santunan kepada anak yatim. Selain itu, ada sejumlah keutamaan dari memberikan santunan anak yatim.

Allah SWT tidak hanya menjanjikan surga kepada mereka yang dengan ikhlas dan tulus memberikan santunan anak yatim. Namun, Dia juga menjanjikan berbagai balasan pahala kepada mereka, baik di dunia ini maupun di kehidupan akhirat nanti.

Kali ini juga ada agenda penerimaan hadiah kepada pemenang peserta lomba karnaval dengan kostum terbaik yang di adakan pada hari Sabtu 22/07/2023. Untuk juara pertama di oleh RT 06, Ketua RT Agus Hariono, dengan tema Perahu Nabi Nuh bersama umatnya , juara kedua di raih oleh RT 06, Ketua RT Zainal Abidin dan juara ke tiga di raih ole RT 12, Ketua rt Munadi.

Dalam sambutanya ketua RW 04 Nanang Suratno " saya sangat bangga dengan Remas Masjid Miftahul Jannah, yang selalu tanggap terhahap tanggungjawab sosial, mereka hadir tanpa pamrih. membuat kegiatan kolosal yang melibatkan warga begitu banyak, dapat mereka kerjakan dengan aman, tertib dan lancar.

Kedepan saya berharap kegiatan semacam ini seharusnya dapat perhatian dan bantuan dari pemerintah kota khususnya dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. Karena kegiatan semacam ini, Bedol Deso adalah salahsatu pelestarian Kebudayaan Islam yang ada di daerah Jawa Timur. Demikian ujarnya " (Dip)